Jumat, 13 Januari 2023 – 11:54 WIB
VIVA Trending – Norma Risma mengaku sakit hati mengetahui foto ibu kandungnya, RA dijadikan meme oleh warganet. Meski telah dikhianati, Norma Risma masih menganggap sosok yang telah berselingkuh dengan mantan suaminya itu tetaplah seorang ibu yang harus dihormati.
“Jujur dari hatiku yang paling dalem, aku juga sakit hati banget ketika banyak foto-foto emak yang diedit. Sakit. Walaupun emang emak juga berbuat gitu, nyakitin aku. Tapi hati aku juga sakit ngeliat emak digituin,” ujar Norma Risma dikutip dari YouTube Ngobrol Asix, Jumat 13 Januari 2023
Sosok RA, Ibu Norma Risma
Dalam pengakuannya di hadapan Ashanty, istri Anang Hermansyah, Norma Risma mengatakan masih sangat menyayangi ibu kandungnya tersebut dan juga telah memaafkan semua kesalahannya. Meski demikian ia mengaku belum siap untuk bertemu.
Rasa sayang Norma terhadap ibu kandungnya juga merupakan alasan mengapa wanita 21 tahun asal Banten itu enggan melaporkan balik mantan suaminya, Rozy Zay Hakiki yang telah lebih dulu melaporkan Norma atas kasus pencemaran nama baik.
Norma mengaku, jika ia melaporkan balik Rozy, maka secara otomatis sang ibu, RA juga akan berhadapan dengan hukum.
Halaman Selanjutnya
“Makanya sampai detik ini, aku belum melaporkan apa pun. Karena tetep aja, emak itu ya tetep emak aku. Selama ini kan emak juga deket sama aku, ngelindungin aku,” papar Norma Risma.
Sumber: www.viva.co.id