Viral Aksi Keren 5 Pemuda Bersihkan Sungai dari Timbunan Sampah, TikToknya Sudah 1,6 Juta Pengikut

Pemuda bersihkan sampah

Senin, 2 Januari 2023 – 15:44 WIB

VIVA Trending – Selain banjir, sampah merupakan permasalahan umum yang terjadi di berbagai negara, tak terkecuali Indonesia salah satunya. Sudah beberapa upaya dilakukan untuk mengurangi tumpukan sampah di setiap sudut kota.

Oleh karena itu, sampah menjadi masalah cukup serius yang perlu diperhatikan oleh masyarakat setempat. Pasalnya, kurangnya kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya membuat timbunan semakin menumpuk dan sering ditemukan di berbagai titik.

Faktanya, masih banyak masyarakat hingga saat ini yang lebih mengabaikan pembuangan sampah tidak pada tempatnya. Mereka justru dengan santainya membuang sampah di tempat sembarang yang ia sukai, bahkan tak jarang memilih sungai maupun selokan untuk menjadi area lokasi pembuangan sampah.

Ilustrasi sampah.

Tak heran jika banyak terjadi banjir di mana-mana terlebih di musim hujan, lantaran kurangnya menjaga kebersihan tempat dari sampah. Kendati hanya sesekali melakukannya, namun hal tersebut bisa jadi contoh untuk orang lain melakukan hal yang sama hingga akhirnya menyebabkan sampah menumpuk.

Meskipun banyak di luar sana yang tidak memedulikan kebersihan lingkungan khususnya area sungai dari sampah, nyatanya masih ada pemuda yang sangat peduli akan hal tersebut. Seperti salah satunya lima pemuda berikut ini yang tergabung dalam satu komunitas bernama Pandawara Group.

Mereka adalah sejumlah anak muda yang menamakan komunitasnya dengan Pandawara Group.  Terdiri dari lima pemuda laki-laki asal Bandung, aksi mereka yang peduli sampah di beberapa tempat, khususnya sungai pun lantas menjadi sorotan dan perbincangan hangat sejumlah warganet di dunia maya.

Halaman Selanjutnya

Belum lama ini komunitas lima pemuda dengan nama akun TikTok @pandawaragroup ini pun mendadak viral dan menjadi ramai perbincangan publik di media sosial. Hal tersebut tak lepas dari aksi keren mereka yang mau dan peduli membersihkan sungai di beberapa daerah dari timbunan sampah yang menumpuk. Lantas, siapakah lima pemuda keren tersebut? Dari penasaran simak artikel selengkapnya berikut ini.

img_title

Sumber: www.viva.co.id