Viral Dian Sastro Jadi Dosen Pembimbing Mahasiswa, Netizen: Vibes Dosen Kritis

Dian Sastro Jadi Dosen Pembimbing Mahasiswa UI

Rabu, 10 Mei 2023 – 09:32 WIB

VIVA Trending – Siapa yang tak kenal Dian Sastrowardoyo . Aktris ternama Indonesia ini tak hanya cantik dan memiliki karier cemerlang dalam industri perfilman Tanah Air. Ternyata, ia juga merupakan dosen di vokasi Universitas Indonesia (UI).

Hal itu terlihat dari unggahan video di akun Tiktok @fikrigansbay baru-baru ini.

Dian Sastro Jadi Dosen Pembimbing Mahasiswa UI

Dian Sastro Jadi Dosen Pembimbing Mahasiswa UI

Dalam unggahan tersebut, terlihat perekam sedang menunggu Dian Sastro menyelesaikan kelas yang sedang ia aja untuk bimbingan. Informasi teresebut juga tertulis di dalam video viral tersebut.

“Hari ini jadwal bimbingan sama Mba Dian Sastro,” demikian penjelasan di video tersebut.

Kemudian video itu memperlihatkan Dian Sastro terlihat modis dengan mengenakan baju putih, celana jeans, sepatu kets dan tas daypack seperti mahasiswa sedang berdiri berhadapan dengan mahasiswanya.

Halaman Selanjutnya

Ia tampak terlihat serius berbicara dengan  mahasiswa tersebut. Diketahui mahasiswa tersebut diduga menjadikan Dian Sastro sebagai dosen pembimbing melalui narasi captionnya.

img_title

Sumber: www.viva.co.id