Senin, 8 Mei 2023 – 10:04 WIB
VIVA Trending – Sapi yang mengamuk di acara resepsi pernikahan di Dusun Tonguh, Desa Pengungsean Kecamatan Torjun, Kabupaten Sampang, Madura, Selasa lalu (2 /5/2023) yang viral di media sosial ternyata terdapat dua ekor sapi.
Kejadian tersebut berawal, saat mempelai pria usai melaksanakan akad nikah, di tenda atau di halaman rumah perempuan, ia kemudian naik panggung pengantin bersama istrinya. Sementara seni Hadrah yang didatangkan mempelai mulai memainkan musik untuk acara resepsi pernikahan.
“Tiba – tiba terdengar suara kebakaran yang mirip dengan suara ledakan LPG. Tak lama kemudiam dua ekor sapi yang keluar dari kandangnya,” kata Munadi, Warga Desa Pengungsean Sampang, Madura.
Kesaksian Munadi, Warga Desa Pengungsean, Sampang, Madura Soal Sapi Ngamuk
Munadi menceritakan, dua ekor sapi keluar dari kandang, dengan menabrak pagar yang terbuat dari seng membuat terdengar seolah-olah terjadi bunyian ledakan.
“Tahu-tahu ya mas, ada dua ekor sapi yang keluar dari kandangnya. Yang satu lari ke arah timur rumah, dan sapi satunya lagi, lari ke tempat undangan pernikahan. Waktu itu ada seni hadrah baru dimulai, lalu, sapi itu ngamuk, ngamuk di bawah dan ngamuk di area pengantin,” jelasnya
Ia mengatakan, selain sapi mengamuk di tempat undangan dan lari ke atas pelaminan, hewan tersebut juga masuk ke dalam serambi rumah pengantin wanita.
Halaman Selanjutnya
” Setelah naik ke tempat pengantin, sapi itu lalu masuk ke emperan rumah, di sana sapi ngamuk mas, pokoknya ngamuk,” cerita Munadi saat ditemui di rumahnya, Minggu (7/5/2023).
Sumber: www.viva.co.id