Viral Video Dosen IAIN Langsa Aceh Meninggal Dunia Saat Salat Ashar di Masjid

Detik-detik dosen IAIN Langsa Aceh meninggal dunia saat sujud salat ashar

Rabu, 5 April 2023 – 12:00 WIB

VIVA Trending – Seorang dosen IAIN Langsa, Aceh bernama Muhammad Mukhlis meninggal dunia saat melaksanakan salat ashar di Masjid SPN Saree Minggu, 2 April 2023 sore. Video detik-detik sang dosen menghembuskan napas terakhir pun viral di media sosial.

Melalui video yang dibagikan akun Instagram memomedsos pada Selasa, 4 April 2023, terlihat kondisi masjid sore itu tidak terlalu ramai hanya diisi puluhan jemaah yang sedang melaksanakan salat ashar.

Dari pantauan CCTV terlihat sang dosen menggunakan kemeja berwarna putih lengan panjang dan celana hitam. Saat melaksanakan salat di shaf belakang pria itu memang terlihat sangat lemas.

Sebelum menemui ajalnya, diketahui Mukhlis sempat menyelesaikan rakaat pertama, kemudian di rakaat kedua atau pada posisi duduk diantara dua sujud sang dosen terlihat kesulitan untuk bergerak dan bernapas.

Tubuhnya yang sudah lemas pun akhirnya tumbang ke sisi kiri. Sontak seorang jemaah yang menyadari hal tersebut langsung memastikan kondisi Mukhlis dengan mengecek pernapasan sambil mencoba membangunkannya.

Halaman Selanjutnya

Saat dikonfirmasi, salah seorang dosen IAIN Langsa bernama Himyati mengatakan bahwa benar pria yang meninggal dunia saat salat tersebut adalah rekannya yakni Muhammad Mukhlis.

img_title

Sumber: www.viva.co.id